web hit counter

Teguh Prakosa-Bambang Nugroho Targetkan 60% Kemenangan, FX Rudy: Jangan Mau Dibodohi Sembako dan Uang!

pilkada solo, pilkada solo 2024, teguh prakosa, bambang gage nugroho, fx hadi rudyatmo

Teguh Prakosa-Bambang Nugroho Targetkan 60% Kemenangan, FX Rudy: Jangan Mau Dibodohi Sembako dan Uang!

DPC PDIP Solo optimistis bisa menang besar di Pilkada Solo 2024 dengan menargetkan 60% suara untuk pasangan calon walikota dan wakil walikota, Teguh Prakosa dan Bambang ‘Gage’ Nugroho. Ketua DPC PDIP, FX Hadi Rudyatmo, menekankan pentingnya kedekatan pasangan calon dengan masyarakat untuk mencapai target ini.

Setelah pendaftaran di KPU, PDIP langsung membentuk tim pemenangan dan berharap mereka segera rapat untuk menyusun strategi kampanye.

“Tim pemenangan harus cepat koordinasi untuk mempromosikan program dan strategi buat Teguh Prakosa dan Bambang,” kata FX Rudy usai pelantikan tim pemenangan di Sunan Jogo Kali, Pucangsawit, Minggu (15/9/2024).

Tim pemenangan ini nggak cuma terdiri dari kader PDIP, tapi juga dari partai-partai lain seperti Partai Buruh, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Garuda, dan Partai Bulan Bintang (PBB), yang sebelumnya sudah menyatakan dukungan. FX Rudy berharap kerja sama ini juga bisa berlanjut di Pilgub Jateng supaya strategi politik tetap sejalan.

“Kita ingin dukungan ini nggak cuma buat Pilkada Solo, tapi juga Pilgub Jateng, biar nggak ada bentrok strategi politik,” tambahnya.

Dalam kampanye nanti, Rudy berharap pasangan calon bisa menyapa setidaknya 270 ribu warga Solo, yang merupakan sekitar 60% dari total pemilih.

“Ini cara buat membangun kedekatan dengan warga Solo,” jelas FX Rudy.

FX Rudy juga percaya, strategi ini sudah terbukti berhasil di Pilkada Solo sebelumnya, di mana PDIP selalu menang. Kali ini, bukan cuma pasangan calon, tapi seluruh tim pemenangan dan kader akan langsung turun ke masyarakat untuk memperkenalkan program-program.

Ketika ditanya soal pasangan lawan yang sudah blusukan bareng tokoh penting seperti Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka dan Mangkunegara X, FX Rudy tetap tenang.

BACA JUGA :  Teguh Prakosa - Bambang Gage Kunjungi Gereja Katolik di Jebres, Dapat Doa Restu Romo Paroki

“Itu hak mereka. Kalau mereka mau blusukan atau bagi-bagi sembako, silakan saja,” katanya dengan yakin.

Soal dugaan bagi-bagi sembako yang sudah dilaporkan ke Bawaslu Solo, Rudy menjelaskan kalau PDIP sudah membentuk satgas anti money politics dan sembako. Dia juga memastikan kalau timnya akan menindak tegas jika ada yang terlibat dalam praktik curang tersebut.

By Let's Guh Gage

Mewujudkan masyarakat Surakarta yang Berbudaya, Maju, Sejahtera, Nyaman dan Bahagia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *